Chelsea Kabulkan Permintaan Tuchel Beli Bek Ini

BOLA88KU — Thomas Tuchel begitu mengincar Dayot Upamecano buat solusi di lini pertahanan. Bos Chelsea, Roman Abramovich mengabulkannya.

Lini pertahanan Chelsea khususnya pos bek tengahnya, masih belum memuaskan Thomas Tuchel. Meski di empat laga awal Tuchel di Liga Inggris, The Blues cuma kebobolan sekali.

Thiago Silva pun usianya sudah uzur, sudah berusia 36 tahun. Chelsea tampaknya tidak akan memperpanjang kontraknya.

Selain itu, sisa bek tengah lainnya seperti Antonio Rudiger, Andres Christensen, dan Kurt Zouma kadang masih naik-turun performanya.

Dilansir dari Mirror, Thomas Tuchel mengincar bek muda dari RB Leipzig. Dia adalah Dayot Upamecano.

Dayot Upamecano merupakan pemain asal Prancis dan masih berusia 22 tahun. Upamecano telah memperkuat RB Leipzig sejak tahun 2017.

Upamecano pun sudah dirumorkan diincar klub-klub raksasa Liga Inggris seperti Manchester United dan Liverpool. Namun musim ini, dirinya tetap bertahan di Bundesliga.

NUREMBERG, GERMANY - SEPTEMBER 12: Dayot Upamecano of Leipzig runs with the ball during the DFB Cup first round match between 1. FC Nürnberg and RB Leipzig at Max-Morlock-Stadion on September 12, 2020 in Nuremberg, Germany. (Photo by Alexander Hassenstein/Getty Images)

Dikabarkan pemilik Chelsea, Roman Abramovich menyetujui permintaan Thomas Tuchel untuk membeli Dayot Upamecano. Sang pemain sendiri masih terikat kontrak sampai tahun 2023 mendatang.

Chelsea harus menebusnya, dengan kisaran harga 60 juta euro atau setara Rp 1 triliun. Namun harga tersebut sesuai dengan market value si pemain, bisa jadi RB Leipzig memintanya lebih.

Dayot Upamecano mengemas 139 penampilan bersama RB Leipzig di seluruh kompetisi. Terwujudkah Chelsea mendapatkannya di bursa transfer musim panas nanti?