Diikat 3 Tahun, AC Milan Tunjuk Paulo Fonseca Gantikan Stefano Pioli
BOLA88KU — Kabarnya, AC Milan sepakat menunjuk Paulo Fonseca sebagai pelatih baru mereka musim 2024-2025. Fonseca sendiri akan diikat kontrak dengan durasi tiga tahun.
Seperti diberitakan, Milan sedang mencari pelatih baru usai Stefano Pioli dipecat pekan lalu.
Beberapa nama sempat dikaitkan dengan raksasa Liga Italia tersebut. Di mana salah satunya pelatih Lille, Paulo Fonseca, dan Roberto De Zerbi, yang baru berpisah dengan Brighton and Hove Albion.
Akan tetapi, kelihatannya Paulo Fonseca-lah yang akhirnya dipilih oleh Rossoneri. Pelatih asal Portugal tersebut memutuskan tidak memperpanjang masa baktinya dengan Lille yang berakhir Juni 2024 mendatang.
Berdasarkan laporan Football Italia yang dilansir Senin (27/5/2024), Fonseca dan Milan sudah mencapai kesepakatan. Dia juga diberitakan segera menandatangani kontrak untuk merapat ke San Siro dengan durasi tiga tahun.
Sebagaimana dilaporkan, pelatih berusia 51 tahun itu akan menerima gaji sebesar 3 juta Euro dari Milan per musim, setara dengan Rp52,3 miliar. Gaji tersebut sudah termasuk dengan bonus yang akan diterimanya.
Pada pekan ini, para pemain Milan pada akan terbang ke Australia untuk menjalani laga persahabatan kontra AS Roma. Daniel Bonera akan memimpin Rafael Leao dan kolega di Negeri Kangguru.
Usai pertandingan terakhir musim ini, Fonseca baru akan ditunjuk secara resmi oleh AC Milan. Hal ini akan menjadi kali kedua eks juru taktik Porto itu berkarier di Italia.
Sebagai informasi, Fonseca sebelumnya pernah menukangi AS Roma selama dua tahun pada 2019 hingga 2021 lalu. Dalam periode itu, dia mengantarkan Lorenzo Pellegrini dkk finis di peringkat lima di musim pertamanya di Liga Italia. kemudian berada di urutan tujuh pada musim keduanya tanpa memenangkan satu trofi pun.
Kabarnya, Fonseca menolak tawaran untuk melatih Olympique Marselille musim depan. Hal tersebut dilakukannya untuk bisa kembali ke Italia untuk menukangi Milan.