Liverpool Memang Gitu, Unggul Duluan Baru Bisa Menang
BOLA88Ku — Liverpool mengalahkan Wolverhampton Wanderers. Hasil yang membuktikan kalau The Reds harus unggul duluan jika ingin menang.
Liverpool bertandang ke Molineux Stadium, pada Selasa (16/3/2021) dini hari WIB, untuk mencari tiga poin. Sebab para pesaingnya menuju empat besar gagal meraih poin penuh, seperti Chelsea, Tottenham Hotspur, Everton, Aston Villa, dan West Ham United.
Menurunkan trio Diogo Jota, Mohamed Salah, dan Sadio Mane, Liverpool coba menekan pertahanan Wolves sejak menit awal. Tapi, gol baru didapat di pengujung babak pertama.
Adalah Jota yang menjebol gawang mantan klubnya usai mendapatkan umpan jitu dari Mane lewat serangan balik. Kemenangan 1-0 mampu dipertahankan Liverpool meski mendapat tekanan di babak kedua.
Alhasil, Liverpool naik ke posisi keenam klasemen dengan 46 poin dari 29 laga, selisih lima angka dari Chelsea di posisi keempat.
Kemenangan yang begitu penting dalam perburuan tiket ke Liga Champions sekaligus menegaskan satu rekor apik Liverpool. Dikutip Opta, Liverpool cuma kalah dua kali dari 100 laga terakhir ketika mereka bikin gol duluan.
Sisanya Liverpool meraih 84 kemenangan dan 14 hasil imbang. Selain itu Liverpool juga memperpanjang rekor sembilan kemenangan beruntun atas Wolverhampton, rentetan terpanjang sepanjang sejarah Liga Inggris.
“Ini kemenangan luar biasa. Seperti yang saya bilang, kami butuh kemenangan. Itu yang terpenting dan mendapatkan banyak poin karena kami kesulitan di Premier League, kami ingin mengubah itu,” ujar Jota seperti dikutip situs resmi klub.