Bukti Jesse Lingard Buruk Bukan Gara-gara Medsos
BOLA88KU — Jesse Lingard masih saja aktif bermain dengan media sosialnya di West Ham United. Bedanya Lingard kini mampu tampil oke dan mampu membalas cibiran netizen.
Lingard semasa di Manchester United memang kerap jadi bahan cemoohan netizen di media sosial. Bukan tanpa alasan karena Lingard lebih sering terlihat di akun media sosial ketimbang di lapangan.
Lingard memang kerap tampil buruk saat dipercaya main sebagai starter atau bahkan pemain pengganti untuk Manchester United. Maka wajar jika banyak fans MU yang membenci dan meminta Lingard hengkang.
Keinginan itu terkabul Januari lalu saat Lingard dipinjamkan ke West Ham untuk mencari jam terbang. Pindah ke West Ham seperti jadi berkah untuk Lingard yang menemukan kembali performa terbaiknya.
Pesepakbola 28 tahun itu sudah bikin lima gol dan dua assist dari tujuh pertandingan sejak dipinjam oleh West Ham. Lingard yang bersinar lagi akhirnya dipanggil masuk ke Timnas Inggris untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 pekan ini.
Ini bak jadi bukti bahwa Lingard memang belum habis dan masih bisa berkontribusi di lapangan. Selain itu, Lingard seperti ini membuktikan kalau kegiatannya di media sosial seperti twitter dan instagram tidak mempengaruhi penampilannya sama sekali.
“Saya merasa apa yang saya lakukan di luar lapangan… itu adalah cerminan kepribadian saya, itulah karakter saya, sifat saya. Saya suka sekali berinteraksi dengan fans dan melihat apa yang saya lakukan. Saya tidak menyerang siapapun kok,” ujar Lingard seperti dikutip ESPN.
“Saya masih melakukan apa yang perlu dilakukan di lapangan dan berlatih sangat keras. Selama saya tetap fokus dan konsisten hingga akhir musim, semoga saja bisa tampil di Piala Eropa,” sambungnya.
“Ini cuma soal karakter, Anda tahu kalau saya terlihat selalu rileks, senang-senang, dan tersenyum. Tapi, ketika bermain sepakbola, saya selalu tampil 100 persen, bekerja keras 100 persen untuk rekan-rekan setim dalam latihan serta pertandingan.”